Jika biasanya kita menggunakan Microsoft Excel untuk mengolah data dan grafik di komputer, seorang kakek di Jepang menggunakannya untuk membuat lukisan tradisional.
Dengan umurnya yang sudah 73 tahun, Tatsuo Horiuchi tetap dapat menggunakan kecanggihan teknologi bersama dengan imajinasi dan kemampuan melukisnya untuk membuat lukisan motif Jepang yang sangat indah.
Tatsuo sudah 10 tahun membuat motif lukisan Jepang yang rumit menggunakan Excel. Tatsuo mengatakan saat dia melihat program office Excel di tempat kerjanya, ia bepikir untuk membuat lukisan dengan Excel tersebut.
Hasilnya pun di luar ekspetasi, di mana tidak semua orang dapat melakukannya. Selain Excel, Tatsuo juga sempat menggunakan MS Word, namun ternyata terbatas dan tidak mempu membuatnya berkreasi dengan baik sehingga akhirnya menggunakan excel sebagai seniman digital di usia tuanya.
Kira-kira butuh berapa lama ya untuk membuat lukisan seperti itu dengan Excel?