Inilah 10 Olahraga-Olaharga Asli Dari Indonesia

Inilah 10 Olahraga-Olaharga Asli Dari Indonesia

Olahraga tentu menjadi hal yang penting agar membuat tubuh Anda menjadi lebih sehat dan kuat, dan biasanya seseorang memiliki olahraga favoritnya masing-masing.

Di antara banyak olahraga di dunia, olahraga-olahraga mana saja sih yang berasal dan asli dari Indonesia?

Beberapa olahraga asli Indonesia masih bertahan hingga sekarang, atau bahkan ada yang belum pernah Anda dengar hingga sekarang.

1. Sepak Takraw
Sepak Takraw
Pakar sejarah membuktikan bahwa sepak takraw adalah olahraga tradisional dari Sulawesi Selatan, di mana pemain tidak boleh menyentuk bola dengan tangan dan hanya boleh dengan kaki.

2. Pathol
Pathol
Pathol merupakan olahraga gulat tradisional yang konon sudah ada sejak jaman Majapahit, untuk mencari orang-orang terbaik dalam pertempuran.

3. Karapan Sapi
Karapan Sapi
Olahraga pacuan sapi ini berasal dari Madura, di mana sepasang sapi menarik joki yang berada di kereta kayu melintasi 100 meter tanpa jatuh atau oleng.

4. Pencak Silat
Pencak Silat
Pencak Silat merupakan kebudayaan seni bela diri Indonesia yang sudah berkembang sejak jaman dahulu dan berakar di berbagai negara.

5. Pacu Jalur
Pacu Jalur
Olaharaga ini merupakan olahraga perahu dayung internasional dari Riau, di mana pacu jalur memiliki panjang sekitar 25-40 meter dengan awak 40 hingga 60 orang.

6. Engrang
Engrang
Engrang atau jangkungan adalah olahraga di mana seseorang berjalan dan berdiri dengan sebuah galah atau tongkat dalam jarak tertentu di atas tanah.

7. Geudeu-geudeu
Geudeu-geudeu
Biasa juga disebut deudeu yang merupakan salah satu seni bela diri tradisional rakyat Pidie atau Pidie Jaya, yang dimainkan oleh kaum laki-laki terdiri dari 3 orang dalam satu tim.

8. Lompat Batu
Lompat Batu
Lompat batu atau Fahombo merupakan permainan rakyat Nias melompati susunan batu (hompo batu) berbentuk trapesium dengan ketinggian hingga 2 meter.

9. Galah Asin / Gobak Sodor
Galah Asin / Gobak Sodor
Olahraga ini merupakan permainan tim, yang dimainkan dengan menghadang lawan agar tidak lolos melewati garis ke baris terakhir secara bolak-balik.

10. Bakiak
Bakiak
Bakiak (Jawa Tengah) atau Bangkiak (Jawa Timur) atau Terompa Galuak (Sumatra Barat) adalah sejenis sandal yang telapaknya terbuat dari kayu dengan pengikat kaki terbuat dari ban bekas yang dipaku dikedua sisinya.

Berapa jenis olahraga yang Anda ketahui dari daftar di atas?